PELATIHAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERBASIS DIGITAL PADA USAHA UMKM PABRIK KERUPUK DUA PUTRA BENGKULU
Kata Kunci:
Laporan Keuangan, Digital, Prinsip AkuntansiAbstrak
Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran yang sangat penting dalam perekonomian suatu negara. Di Indonesia, UMKM merupakan tulang punggung ekonomi dengan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan kerja, dan pengentasan kemiskinan. Pabrik Kerupuk Dua Putra Bengkulu merupakan UMKM yang bergerak di bidang produksi dan penjualan kerupuk.Pabrik ini memiliki kebutuhan untuk menyusun laporan keuangan yang akurat dan Kegiatan pelatihan "Laporan Keuangan Berbasis Digital pada Usaha UMKM Pabrik Kerupuk Dua Putra Bengkulu" adalah program yang dirancang untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada pelaku usaha UMKM di Pabrik Kerupuk Dua Putra Bengkulu dalam menyusun laporan keuangan dengan memanfaatkan teknologi digital.Pelatihan penyusunan laporan keuangan berbasis digital sangat penting bagi usaha UMKM seperti Pabrik Kerupuk Dua Putra Bengkulu untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan keuangan.